Modus Kejahatan Terbaru Kartu Nama Pembius, Waspadalah!

Modus Kejahatan Terbaru Kartu Nama Pembius, Waspadalah! – Para pelaku kejahatan memang terbukti selangkah lebih maju dalam mencari celah memperlancar jalannya kejahatan yang akan dilakukannya. Salah satunya adalah menggunakan kartu nama yang diberi obat pembius sehingga kita harus mewaspadai modus kejahatan seperti ini.

Modus Kejahatan Terbaru Kartu Nama Pembius, Waspadalah!

Berikut ini adalah satu pengalaman seorang wanita yang saya terima dari salah satu grup WhatsApp dan berharap untuk disebar-luaskan. Sehingga dalam tulisan ini, saya mencoba berbagi kisah ini dengan harapan agar kita dapat lebih waspada dan lebih berhati-hati.

Kartu Nama Pembius

Seorang pria menghampiri seorang wanita yang sedang mengisi bensin si sebuah SPBU lalu menawarkan jasanya sebagai tukang cat serta memberikan sebuah kartu namanya.

Karena menawarkan dengan sopan dan santun, meskipun wanita itu menolaknya namun menerima kartu nama yang diberikan. Kemudian pria tersebut masuk ke sebuah mobil yang dikemudikan oleh pria lain. Pada saat hampir bersamaan wanita itu juga meninggalkan Pompa Bensin, sekelebat, dia melihat bahwa pria tersebut juga meninggalkan pompa bensin tersebut.

Tidak begitu lama, wanita tersebut merasakan kepalanya pusing dan kesulitan untuk bernapas sehingga dia mencoba untuk membuka jendela mobil agar mendapatkan udara segar. Saat itu, hidungnya mencium bau aneh dan kemudian menyadari bahwa bau tersebut berasal dari tangannya. Tangan yang sama dengan tangan yang ia gunakan pada saat menerima kartu nama dari pria di Pom Bensin tadi.

Dan, wanita tersebut menyadari bahwa pria di pom bensin tersebut mengikutinya dan berada tepat di belakang mobilnya sehingga ia merasa harus melakukan sesuatu pada saat itu juga. Wanita itu kemudian menepi ke jalan masuk rumah yang pertama ia temui dan menekan klakson mobilnya berulang-ulang untuk meminta pertolongan.

Laki-laki yang membuntuti wanita tersebut menjadi gugup kemudian melarikan diri, tapi wanita tersebut masih merasa sangat pusing setelah beberapa menit sampai akhirnya dia dapat bernapas dengan normal. Sepertinya ada sesuatu yang terdapat pada kartu nama tersebut yang dapat menyakitinya.

Untungnya dia cepat menyadari apa yang menimpanya lalu berusaha mencari pertolongan, jika tidak mungkin dia akan menjadi korban kejahatan dari lelaki misterius tersebut.

Ternyata kartu nama tersebut sudah diolesi dengan semacam obat pembius yang akan bereaksi ketika disentuh. Obat pembius ini disebut dengan "Burun Danga", obat bius yang sering digunakan oleh penjahat yang ingin melumpuhkan korbannya untuk mencuri dari korban tersebut atau memanfaatkannya.

Obat ini empat kali lipat lebih ampuh dari “date rape drug” yaitu sejenis obat bius dan dapat ditransfer kepada korban menggunakan sebuah kartu yang sederhana.


Kesimpulan

Pengalaman wanita ini kemungkinan juga dapat menimpa kita sendiri, keluarga, teman dan orang lain sehingga kita sebaiknya menyebarkan modus kejahatan dengan kartu nama pembius ini.

Selanjutnya, kita harus tetap waspada dan harap untuk memperhatikan lalu mengingat pengalaman wanita ini kemudian jangan menerima kartu dari orang yang tidak anda kenal pada saat anda sedang sendiri atau berada di jalanan.

Hal ini juga berlaku untuk orang tak dikenal yang datang ke rumah anda untuk bertamu dan memberikan kartu nama pada saat menawarkan barang atau jasa mereka.

Mohon sebarkan informasi ini agar bermanfaaat bagi mereka sehingga terhindar dari kejahatan melalui kartu nama pembius ini.

Baca Juga :

Komplikasi Diabetes Merenggut Nyawa Oon Project Pop

Komplikasi Diabetes Merenggut Nyawa Oon Project Pop – Komplikasi diabetes dapat menimpa siapa saja baik orang biasa, artis, pejabat dan lain sebagainya. Pada awal tahun 2017 ini. Salah satu personel grup musik Project Pop, Oon, menghembuskan nafas terakhirnya pada Jumat pagi, 13 Januari setelah terkena komplikasi akibat diabetes.

Komplikasi Diabetes Merenggut Nyawa Oon Project Pop

Baca Juga : https://upayasehatalami.blogspot.co.id/

Oon yang bernama asli Mochamad Fachroni meninggal dunia di usia 44 tahun setelah berjuang lama melawan penyakit diabetes hingga akhirnya terkena komplikasi penyakit akibat diabetes.
Mengutip dari Roller.com, penyakit diabetes yang diderita oleh Oon ternyata merupakan penyakit turunan dari keluarganya.

"Awalnya diabetes, keturunan, sebelum nikah sekitar umur 28 tahun, baru ketahuannya pas anak pertama umur 3 tahun, berarti tahun 2009-2010. Sejak saat itu pola makannya teratur," kata sang istri Dessy Rosalianita atau Ocha pada Rabu, 11 Januari kemarin, dalam konferensi pers bersama media di Jakarta.

Diabetes tersebut kemudian menjalar dan menjadi komplikasi yang menyerang organ tubuh lainnya seperti ginjal, jantung, dan liver.

"Fungsi ginjal Oon itu memang sudah menurun. Jadi Oon itu terkena gagal ginjal terminal, sudah lumayan parah, sehingga memerlukan cuci darah hingga tiga kali dalam seminggu untuk menghilangkan racun dalam tubuhnya. Fungsi ginjalnya sekarang diambil alih oleh mesin cuci darah," kata personel Project Pop Udjo.

Tak hanya fungsi ginjal yang melemah, daya pompa jantung Oon pun hanya tinggal 30 persen saja.
Salah satu perubahan yang sangat jelas terlihat setelah Oon menderita penyakit diabetes adalah susutnya berat badan.

Pria kelahiran 19 Juli 1972 yang tadinya terlihat sedikit berisi dan chubby, kini menjadi sangat kurus. Bahkan kata Ocha, berat badan Oon turun sekitar 15 kilogram. Saat ini berat badan Oon di angka 75 kilogram.

Kesimpulan 

Diabetes Mellitus merupakan penyakit berbahaya yang salah satu penyebabnya adalah faktor genetik atau keturunan. Namun, meskipun demikian, sebaiknya jangan menyerah walaupun kencing manis yang anda derita adalah turunan dari orang tua.

Lawan ... Lawan dan Lawan...

Dengan meninggalnya Oon, sebaiknya menjadi motivasi bagi kita semua para pengidap diabetes untuk berjuang lebih keras dan lebih bersungguh-sunggu dalam melawan diabetes dan menjaga kadar gula darah tetap stabil. Kecuali Tuhan berkehendak lain.

Namun sebelumnya, kita harus berusaha dengan maksimal untuk menjaga kesehatan kita dengan baik. Mari kita lawan Diabetes!!!

Baca Juga :


Oatmeal Makanan Sehat Kaya Manfaat

Oatmeal Makanan Sehat Kaya Manfaat – Oatmeal adalah makanan sehat yang terbuat dari biji-biji oat atau bijian sereal utuh dimana setiap bagian oat mulai dari kulit ari, bakal biji dan endosperma, semuanya mengandung nutrisi penting yang bermanfaat bagi kesehatan.

Oatmeal Makanan Sehat Kaya Manfaat


Oat yang masih berupa biji dan belum digiling (unhulled oats) memiliki kandungan zat gizi sebagai berikut.

1.    Karbohidrat:

Oat merupakan sumber karbohidrat yang berfungsi memberikan energi yang dibutuhkan untuk aktifitas sehari-hari.

2.    Protein:

Oat mengandung tinggi protein yang berfungsi untuk pembentukan dan mempertahankan jaringan tubuh. Protein sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan anak.

3.    Serat:

Oat kaya serat pangan yang memiliki kandungan yang seimbang antara serat larut dan serat tidak larut. Oat merupakan sumber serat larut yang unik yang disebut Beta Glucan.

4.    Vitamin B:

Oat merupakan sumber vitamin B1 dan B12. Vitamin B1 berperan sebagai koenzim yang membantu metabolism karbohidrat menjadi energi. Vitamin B12 dibutuhkan untuk pembentukan sel darah merah (eritrosit).

5.    Mineral:

Oat merupakan sumber beberapa mineral yang penting seperti seng, untuk kekebalan tubuh, fosfor untuk tulang dan magnesium untuk proses metabolisme tubuh.

Menurut penelitian terbaru, oat merupakan makanan yang memiliki potensi besar bagi kesehatan tubuh kita. Fokus pemanfaatan oat terbesar adalah untuk kesehatan jantung karena keberadaan sumber serat larutnya yakni Beta Glucan. Sedangkan, penelitian lainnya menyatakan adanya manfaat antara Oat dengan Diabetes, pengendalian berat badan dan rasa kenyang, serta karakteristik antioksidan juga masih banyak lagi dan sampai sekarang terus diteliti.


Manfaat Oat Bagi Kesehatan

1.    Oat dan Penyakit Jantung

Jantung atau kardiovaskuler adalah organ tubuh paling vital sehingga penyakit Jantung merupakan penyakit dengan julukan pembunuh nomor 1 di dunia. Setiap tahun, di Indonesia penyakit jantung menyebabkan 30% kematian. Menurut data kesehatan, tahun 2008 tercatat angka kematian sebesar 300 wanita dan 400 pria per 100.000 orang yang diakibatkan oleh penyakit jantung dan diabetes. Kemudian kurang lebih 35% dari populasi mengalami peningkatan kadar gula dalam darah.

Manfaat Oat disebutkan pada suatu penelitian yang menyatakan jika Oat dapat mengeluarkan Kolesterol dari dalam tubuh karena kandungan serat larut Beta Glucan pada Oat bekerja menurunkan total kolesterol dan low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat.

Manfaat Oat dalam penurunan resiko penyakit jantung disebutkan pada kajian literature ilmiah yang berlangsung antara tahun 1995-2006 dengan 30 percobaan dan intervensi klinis dari tahun 2001 hingga 2010 menunjukkan adanya hubungan positif antara mengkonsumsi 3-6 gram Beta Glucan per hari dengan penurunan kolesterol total dan LDL.

Melihat hubungan yang kuat antara Oat dengan penurunan resiko penyakit jantung maka beberapa Negara meng-klaim Oat sebagai makanan yang dapat menurunkan resiko penyakit jantung serta jumlah kandungan serat larutnya - Beta Glucan dapat menurunkan kolesterol darah.

Berikut ini adalah Negara-negara tersebut.
  • 1997 : Amerika Serikat – US Food and Drug Administration (FDA)
  • 2001 : Swedia – Swedish Nutrition Foundation (SNF)
  • 2004 : Inggris – Joint health Claims Initiative (JHCI)
  • 2005 : Belanda – Food Centre of the Netherlands (Voedingscentrum)
  • 2005 : Malaysia – Ministry of Health
  • 2006 : Swiss – The Federal Office of Public Health (BAG)
  • 2008 : Perancis – Food Health and Safety Agency (AFFSA)
  • 2010 : The European Food Safety Authority (EFSA)
  • 2010 : Kanada – Health Canada

2.    Oat dan Diabetes

Selain penyakit Jantung, Diabetes merupakan penyakit yang mendapat perhatian khusus di Indonesia. Menurut penelitian yang berskala nasional dinyatakan bahwa dari 24.417 orang berusia di atas 15 tahun yang tinggal di kota besar di Indonesia, menunjukkan prevalensi 5,7%; (6,2% wanita dan 4,9% pria). Angka ini termasuk 1,5% orang yang didiagnosa Diabetes mellitus (DDM) dan 4,2% orang yang tidak terdiagnosa Diabetes mellitus.

Baca Juga :

Hasil lainnya dari penelitian ini menunjukkan bahwa 10,2% orang Indonesia di kota besar memiliki Impaired Glucose Tolerance dalam kelompok usia muda (15-24 tahun) sebanyak 5,3% dan angkanya meningkat dengan bertambahnya usia. Terjadinya kenaikan paling besar pada usia menengah (35-54 tahun).

International Diabetes Federation, pada tahun 2010 menempatkan Indonesia pada urutan 165, berdasarkan angka orang dewasa Indonesia yang memiliki Diabetes yaitu 4,6% dari populasi.

Manfaat Oat dalam merespon glukosa dan insulin disebabkan viskositas yang ditimbulkan dari serat larut Beta Glucan, yang dianggap dapat memperlambat penyerapan glukosa sehingga menurunkan respon glikemik. Kenyataan yang terjadi, 16 dari 29 studi klinis tentang kesehatan individu menunjukkan respon glukosa dan insulin yang lebih rendah setelah mengkonsumsi makanan yang mengandung Oat atau Beta Glucan dibandingkan kontrol.

Hal yang sama terjadi pada individu yang sehat maupun hiperkolesterol, dimana terjadi respon glukosa yang lebih rendah setelah mengkonsumsi produk oat atau produk yang diperkaya dengan Beta Glucan seperti Oat ini.

3. Peranan Oat Dalam Program Diet

Meningkatnya penyandang berat badan berlebih atau obesitas di Indonesia sangat mencemaskan dimana pada tahun 2011 telah ditemukan 12% anak dibawah usia 5 tahun; 10% anak laki-laki dan 6% anak perempuan usia 6-9 tahun, serta 19% orang berusia diatas 15 tahun memiliki berat badan berlebih atau obesitas. Salah satu penyebabnya adalah meningkatnya gaya hidup yang kurang sehat dan kecenderungan ini diperkirakan semakin meningkat di masa mendatang.

Pengaruh Oat dan Beta Glucan pada pengurangan berat badan dan membuat rasa kenyang mejadi lebih lama, terbukti setelah dilakukan beberapa penelitian.
  • Liatis dan Reyna-Villasmil menggunakan roti yang mengandung 3 gram dan 7 gram Beta Glucan dalam diet individu dengan Diabetes dan Obesitas, menemukan bahwa mereka yang mengkonsumsi Beta Glucan mengalami penurunan berat badan lebih banyak daripada kontrol.
  • Dua penelitian lainnya yang menggunakan 2,5 – 3 gram Beta Glucan menemukan bahwa tidak ada efek pada berat badan dan asupan energi.
Kandungan Beta Glucan yang memiliki tekstur kental berperan dalam waktu pengosongan lambung. distensi lambung dan atau pelepasan peptida pengatur nafsu makan dalam usus. Sehingga sarapan setiap hari dengan makanan kaya serat seperti semangkuk oatmeal dapat memberikan rasa kenyang yang lebih lama dibandingkan Whole Grain lainnya.

4. Oat Sebagai Antioksidan

Antioksidan adalah zat yang melindungi tubuh terhadap efek buruk radikal bebas seperti perusakan sel dan inflamasi sedangkan Oxidative Stress dikaitkan dengan berbagai penyakit kronis seperti penyakit Kardiovaskuler, Stroke, Diabetes dan beberapa jenis Kanker.

Kandungan Oat adalah grup fenol yang dianggap sebagai antioksidan bernama avenanthramides. Dan, menggunakan ekstrak avenanthramides dari Oat yang ditambahkan pada susu skim menghasilkan akan menyebabkan peningkatan plasma-reduced glutathione, sebuah ukuran kapasitas antioksidan, dibandingkan control.

Kesimpulan

Manfaat Oat dalam kesehatan telah dibuktikan pada beberapa penelitian sehingga dapat dinyatakan apabila Oat bermanfaat dalam kesehatan jantung, terutama penurunan kolesterol total dan LDL. Kandungan serat pada Oat bermanfaat dalam pengendalian Diabetes, dengan penurunan respon glukosa setelah makan dan perbaikan sensitifitas insulin.

Dalam program penurunan berat badan, karakteristik physiochemical dari serat pada Oat dapat berperan dalam pengendalian berat badan melalui peningkatan rasa kenyang. Sehingga oatmeal terbukti sebagai makanan sehat dengan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita.

Artikel Terkait :

7 Mitos dan Fakta Tentang Kafein

7 Mitos dan Fakta Tentang Kafein – Kafein adalah salah satu kandungan zat di dalam pada kopi yang menimbulkan pro kontra tentang manfaat dan bahayanya. Sehingga muncul berbagai mitos dan fakta di masyarakat yang saling mendukung atau bahkan bertentangan seputar Kafein.

7 Mitos dan Fakta Tentang Kafein

Agar anda tidak terjebak dalam satu pemikiran saja baik mitos maupun faktanya, mari kita ikuti ulasan berikut ini.

7 Mitos dan Fakta Tentang Kafein.

1.    Kafein dapat menyebabkan ketergantungan

Mitos tentang kafein dapat menyebabkan ketergantungan memang terbukti benar karena faktanya : berhenti mengkonsumsi kopi secara tiba-tiba umumnya dapat menimbulkan gejala ketegantungan selama satu hari atau lebih.

Kondisi ini kemungkinan besar dapat terjadi jika seseorang mengkonsumsi kopi lebih dari satu gelas dalam sehari.

Gejala ketergantungan yang ditimbulkan saat berhenti konsumsi kafein adalah:
  • Sakit kepala
  • Mengalami kelelahan
  • Mengalami kegelisahan
  • Memiliki sifat cepat marah
  • Kondisi emosional seperti tertekan
  • Mengalami kesulitan berkonsentrasi

2.    Kafein dapat menyebabkan insomnia

Fakta: Konsumsi kafein 6 jam sebelum tidur untuk mencegah terjadinya insomnia. Seseorang yang lebih sensitif dengan kafein, tidak hanya mengalami insomnia tetapi juga efek samping lain kafein seperti kegugupan dan gangguan gastrointestinal.

Kunjungi situs ini : https://upayasehatalami.blogspot.co.id/

3.    Kafein dapat meningkatkan resiko osteoporosis, gangguan jantung, dan kanker

Fakta: Menurut penelitian, kafein dapat meningkatkan tubuh kehilangan kalsium dan magnesium melalui urin. Namun, kondisi tersebut tidak dapat meningkatkan resiko osteoporosis terutama jika dapat mengimbangi dengan konsumsi cukup kalsium

4.    Gangguan jantung dan kafein

Pada penelitian terbaru, kafein tidak mempengaruhi kadar kolesterol, detak jantung, atau peningkatan resiko gangguan jantung. Jika sudah memiliki tekanan darah tinggi atau gangguan jantung, berkonsultasilah dengan dokter sebelum mengkonsumsi kafein.

5.    Kanker dan kafein

Tidak ada hubungan antara kafein yang dapat meningkatkan resiko kanker. Bahkan berdasarkan fakta kafein dapat memiliki efek pelindungan terhadap kanker jenis tertentu.

6.    Kafein dapat menyebabkan dehidrasi

Fakta: Kafein dapat menyebabkan sering buang air kecil atau diuretik ringan. Namun, menurut penelitian kondisi tersebut tidak menunjukkan kafein dapat menyebabkan dehidrasi.

7.    Kafein tidak memiliki manfaat bagi kesehatan

Fakta: Kafein memiliki sedikit manfaat kesehatan, namun kafein memiliki banyak potensial manfaat. Kafein memiliki manfaat untuk meredakan sakit kepala dan asthma. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kafein dapat menurunkan resiko terjadinya parkinson, gangguan hati, kanker usus, diabetes tipe 2, dan demensia (pikun).

Demikian pembahasan tentang  7 Mitos dan Fakta Tentang Kafein. Meskipun terlihat bertentangan namun pada kenyataannya, keduanya memang benar. Yang membuat bertentangan terletak pada dosis kopi yang dikonsumsi, apabila berlebihan memang akan menimbulkan 7 mitos tersebut namun jika kopi dikonsumsi sesuai takaran dan waktu yang tepat maka kafein terbukti bermanfaat bagi kesehatan kita.

Artikel Terkait :

10 Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui

10 Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui – Agar dapat memiliki energy yang cukup dalam tubuh kita diperlukan makanan dengan kadar Karbohidrat tinggi. Namun demikian, masih banyak masyarakat yang kurang mengetahui tentang karbohidrat sehingga menganggap semua makanan mengandung karbohidrat.

10 Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui

Pada umumnya hanya Nasi, makanan yang dikenal mengandung karbohidrat, padahal masih banyak makanan lainnya yang memiliki kadar karbohidrat tinggi.Mengingat karbohidrat adalah nutrisi yang sangat penting bagi kesehatan maka sebaiknya kita memahami jenis-jenis karbohidrat, manfaat karbohidrat  dan makanan yang mengandung karbohidrat.

Baca Juga : https://upayasehatalami.com

Jenis Karbohidrat

Pada umumnya,Karbohidrat dibagi menjadi dua golongan yaitu karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks.

1.    Karbohidrat Sederhana

Karbohidrat sederhana merupakan jenis karbohidrat  yang memiliki kualitas rendah karena memiliki kandungan gula yang tinggi namun sangat rendah nutrisi.Seperti terdapat pada makanan donat, humberger, mie instant dan kue kering.

2.    Karbohidrat Kompleks

Sedangkan Karbohidrat kompleks sering disebut sebagi jenis karbohidrat sehat karena mengandung tinggi serat dan rendah indeks glikemik. Makanan yang mengandung karbohidrat kompleks diantaranya, bijian dan kacang-kacangan termasuk beras merah, jagung dan gandum.

Kunjungi Juga : www.ayodolenrek.com

Manfaat Karbohidrat Bagi Tubuh

Berikut ini adalah beberapa manfaat karbohidrat bagi tubuh kita.

1.    Sumber energi

Manfaat utama dari karbohidrat adalah sebagai sumber energy bagi tubuh yang digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Dengan makan makanan mengandung karbohidrat tinggi maka kita mendapatkan sumber energy untuk melakukan berbagai kegiatan kita.

2.    Penggerak Metabolisme

Dengan memiliki karbohidrat cukup dalam tubuh kita akan menghasilkan energy guna proses metabolism yang optimal. Karena tanpa kalori dari karbohidrat maka metabolism tidak dapat bekerja dengan baik.

3.    Membantu Meningkatkan Kualitas Tidur

Kandungan yang terdapat pada oatmeal, labu, ubi jalar, pisang, dan beras merah selain karbohidrat juga mengandung sejumlah besar tryptophan yang memiliki efek rileksasi pada tubuh sehingga dapat membantu anda mengatasi masalah tidur. Bahkan Oatmeal dapat membantu melatonin tubuh untuk memproduksi hormon yang mengatur tidur Anda

4.    Membantu Kinerja otak.

Dengan mencukupi kebutuhan karbohidrat akan membantu memberikan energy sehingga kinerja otak berjalan baik meskipun karbohidrat bukan nutrisi utama bagi otak.

Untuk membantu konsentrasi dan meningkatkan suasana hati sebaiknya mengkonsumsi makanan seperti sayuran, gandum, quinoa, kacang-kacangan, biji-bijian, dan buah dimana semuanya mengandung karbohidrat sehat.

Sedangkan kekurangan karbohidrat dalam tahap kronis akan dapat mengakibatkan pusing, sulit berkonsentrasi dan mudah tertekan.

Makanan Yang Mengandung Karbohidrat Kompleks

Mengingat manfaat dari karbohidrat maka berikut ini adalah beberapa makanan yang mengandung Karbohidrat kompleks.

1. Oatmeal.

Oat atau Havermut memang satu family dengan gandum yaitu Serelia, namun keduanya berbeda. Oats atau haver merupakan biji-bijian, sementara gandum merupakan jenis rumput.  Jika Oat bisa dimakan langsung sementara gandum tidak bisa dimakan langsung dan harus diolah terlebih dahulu.

10 Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui

Oatmeal adalah makanan yang terbuat dari Oat yang mengandung karbohidrat sehat , serat tinggi dan menyediakan banyak nutrisi penting.

Baca Juga :

2. Beras merah.

Beras merah merupakani sumber karbohidrat sehat untuk menggantikan beras putih yang selama ini kita kenal mengandung kadar gula tinggi. Dibandingkan dengan beras putih, beras merah memiliki banyak keunggulan diantaranya memiliki serat lebih tinggi dan juga mineral seperti zat besi.

3. Kentang.

Bagi penderita Diabetes, Kentang adalah makanan yang harus dihindar karena mengandung kalori tinggi.Namun kandungan seratnya yang tinggi membuat kentang masih cukup aman jika dikonsumsi dalam jumlah cukup.  Agar mengurangi jumlah kalori di dalam kentang sebaiknya anda tidak menyajikannya dalam bentuk digoreng.

4. Lentil.

Nama Lentil memang cukup asing di telinga kita, namun makanan ini merupakan makanan yang mengandung karbohidrat baik, serat tinggi dan protein. Semua nutrisi tersebut sangat diperlukan oleh tubuh dalam membuat energi yang dibutuhkan untuk beraktivitas. Kelebihan lainnya, karbohidrat di dalamnya juga lambat diserap oleh tubuh sehingga akan membuat anda kenyang lebih lama.

10 Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui


5. Jagung.

Makanan mengandung karbohidrat tinggi lainnya adalah Jagung, nama yang sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia terutama bagi orang Madura. Tanaman Jagung adalah sumber karbohidrat berkualitas tinggi dengan indeks glikemik yang rendah. Sehingga disarankan untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes yang membutuhkan makanan rendah gula tetapi tinggi serat. Disamping itu, Jagung juga menyediakan nutrisi lain termasuk kalium yang berguna mengontrol tekanan darah.

6. Pisang.

Makanan dengan karbohidrat tinggi dalam bentuk buah-buahan adalah Pisang, buah dengan kandungan serat tinggi. Selain itu, Pisang juga mengandung banyak nutrisi penting seperti kalium, kalsium, vitamin B6 dan Vitamin C. Kandungan vitamin B6 yang terkandung dalam buah pisang berperan penting dalam meningkatkan fungsi sistem saraf, sekaligus memperkuat sistem imun tubuh dalam melawan infeksi.

7. Quinoa.

Quinoa merupakan makanan yang mengandung serat tinggi hampir sama dengan brokoli. Quinoa juga memiliki kadar protein sangat tinggi sehingga dapat membantu memenuhi kebutuhan protein harian anda.

10 Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui

Quinoa juga mengandung banyak mineral penting yang dibutuhkan tubuh setiap hari seperti magnesium dan zat besi. Sehingga Quinoa merupakan sumber karbohidrat sempurna untuk mengisi tenaga anda.

8. Ubi jalar.

Ubi jalar atau ketela atau “telo” adalah makanan yang popular di Indonesia dan merupakan makanan yang mengandung serat tinggi.sehingga secara alami dapat membantu meningkatkan kesehatan pencernaan. Ubi jalar juga mengandung betakaroten yang sangat baik untuk kesehatan mata.

9. Alpukat.

Selain pisang, Alpukat adalah buah yang mengandung karbohidrat dan serat yang tinggi. Walau kandungan kalori dinggap merugikan tetapi nutrisi ini sangat dibutuhkan tubuh dalam membuat energi, tetapi dalam jumlah yang tidak berlebih.


10. Kedelai.

Olahan makanan berbahan kedelai seperti tempe, tahu dan susu kedelai adalah makanan yang popular bagi masyarakat Indonesia sehingga Kedelai bisa dijadikan pilihan makanan yang sehat karena sangat rendah lemak dan tinggi protein nabati. Di dalam 100 gram kedelai mengandung sekitar 30 gram karbohidrat dan 277 mg kalsium.


Makanan karbohidrat sederhana


Agar lebih mengenal Karbohidrat lebih mendalam, maka berikut ini adalah makanan-makanan yang mengandung karbohidrat sederhana.

1.    Kue kering.

Salah satu contoh makanan yang mengandung karbohidrat dengan kualitas rendah adalah kue kering. Penambahan gula pada kue kering membuat kandungan kalorinya menjadi sangat tinggi sehingga bagi anda yang ingin mengontrol berat badan sebaiknya kurangi makanan seperti ini.

2. Permen.

Meskipun tidak mengenyangkan, permen atau gula-gula adalah salah satu contoh makanan yang megandung karbohidrat sederhana karena memiliki kadar gula tinggi tetapi tidak menyediakan serat.

3. Mie instan.

Makanan dengan kandungan karbohidrat sederhana namun banyak di konsumsi masyarakat terutama anak kost adalah Mie instan karena cara pengolahannya yang cukup mudah dan harganya yang murah.  Meskipun mendapat predikat buruk berkat beberapa zat merugikan yang terdapat di dalamnya seperti MSG namun makanan ini cukup digemari.

4. Kue donat.

Kue Donat adalah salah satu makanan olahan yang  mengandung karbohidrat sederhana sehingga bagi penderita diabetes harus menjaga asupan makanan mereka termasuk menjauhi segala macam karbohidrat olahan seperti donat.

Kesimpulan


Demikian pembahasan tentang  Makanan Karbohidrat Tinggi Yang Wajib Kita Ketahui. Dengan mengetahuinya maka kita dapat memilih makanan mana yang sebaiknya kita konsumsi setiap hari dan mana yang harus kita hindari.

10 Dampak Menakutkan Konsumsi Gula Berlebihan

10 Dampak Menakutkan Konsumsi Gula Berlebihan – Gula memang memiliki banyak manfaat bagi tubuh namun rasa manisnya dapat membuat kita kecanduan lalu mengkonsumsi gula secara berlebihan sehingga dapat memicu timbulnya berbagai macam penyakit. Gula yang manis akan berubah menjadi momok yang menakutkan bagi kesehatan.


Pada dasarnya, segala sesuatu yang berlebihan akan berdampak kurang baik meskipun hanya air putih, jika kita minum terlalu banyak akan membuat perut kembung. Demikian juga dengan gula, apabila kita konsumsi melebihi takaran akan menimbulkan bahaya menakutkan bagi kesehatan kita seperti berikut ini.


Dampak Konsumsi Gula Berlebihan

1.    Memicu Penyakit Diabetes

Diabetes Mellitus atau kencing manis adalah salah satu penyakit berbahaya yang disebabkan kadar gula yang tinggi di dalam darah.

Di dalam tubuh kita, gula diproses menjadi lemak, 2-5 kali lebih cepat dibandingkan dengan pemrosesan karbohidrat. Dan, kandungan fruktosa dari gula juga diolah di dalam hati menjadi  lemak hati yang dapat memicu resistensi insulin. Sehingga memicu penyakit Diabetes Tipe 2 yang akan merongrong seumur hidup.

Baca Juga :

2.    Meningkatkan Resiko Alzheimer

Menurut sebuah studi pada tahun 2013 yang diterbitkan dalam New England Journal of Medicine, dijelaskan hubungan potensial antara Alzheimer dan kadar gula darah tinggi.

Dengan peserta uji coba yang lebih dari 2.000 orang, peneliti menemukan bahwa pada orang tanpa diabetes, kadar glukosa darah yang lebih tinggi secara signifikan berkorelasi dengan peningkatan risiko demensia (Alzheimer adalah bentuk paling umum dari demensia).

Peserta dengan tingkat glukosa darah rata-rata 115 mg / dl tampaknya 20% lebih mungkin untuk mengembangkan demensia dibandingkan dengan kadar glukosa darah rata-rata 100 mg / dl. Data ini menunjukkan bahwa gula darah tinggi, bahkan dalam rentang prediabetes, dapat berkorelasi dengan peningkatan risiko Alzheimer.

Pada penelitian ini juga telah ditemukan hubungan antara obesitas, aktivitas fisik, dan penyakit Alzheimer. Saat 2013 Cleveland Clinic Medical Innovation Summit, Dr Jeff Cummings (Direktur Cleveland Clinic’s Lou Ruvo Center of Brain Health) menjelaskan bahwa obesitas berhubungan dengan penurunan volume otak yang merupakan bagian faktor risiko Alzheimer.

Sedangkan menurut penelitian di University of Washington School of Medicine telah membuktikan bahwa olahraga dapat membantu mencegah atau menunda timbulnya Alzheimer pada orang dengan pradiabetes atau diabetes tipe 2.

3.    Memicu Penyakit Perut

Kelebihan gula juga mengurangi jumlah Flora usus dimana Flora usus yang sehat membantu pencernaan dan melindungi organ pencernaan dari bakteri perusak. Jumlah kandungan gula yang semakin banyak di dalam usus akan membantu bakteri penyebab penyakit, jamur dan parasit berkembang biak cepat. Dampaknya: perut kembung, sembelit hingga buang air terus-menerus.

4.    Meningkatkan Resiko Kanker

Kelebihan gula juga akan meningkatkan resiko Kanker karena sel tumor perlu banyak gula untuk berkembangbiak. Menurut Professor Lewis Cantley dari Harvard Medical School yang meneliti peran gula dan munculnya kanker. Menurut Ahli biokimia ini konsumsi, gula berlebih akan mendorong munculnya kanker. Sehingga Cantley  menyaran agar sedapat mungkin mengurangi konsumsi gula.

5.    Mempercepat Proses Penuaan

Gula berlebih dalam tubuh juga akan mempercepat proses penuaan karena menyebabkan proses Glykation atau penggulaan jaringan kulit. Glykation ini berdampak pada molekul gula akan menempel pada serat kolagen yang memicu pengapuran jaringan sehingga elastisitas kulit menurun drastis, unsur beracun sulit dibuang lewat kulit dan sel menua dengan cepat. Kemudian kulit kering dan mengerut, kita kelihatan lebih tua dari umur sebenarnya.

6.    Mengakibatkan Kecanduan

Dampak menakutkan lainnya dari kelebihan gula dalam tubuh adalah menyebabkan kecanduan karena otak pengidap obesitas bereaksi terhadap gula mirip seperti pada pecandu alkohol.

Test untuk mengetahui apakah Anda tidak kecanduan gula dengan cara jangan konsumsi minuman ringan bergula tinggi dan makanan manis-manis selama dua hari. Kemudian setelah tidak konsumsi makanan dan minuman manis selama dua hari Anda merasa sakit kepala, jantung berdebar dan merasa perlu makan yang manis-manis, maka Anda kecanduan gula.

7.    Membangkitkan Emosi

Kadar Gula dalam jumlah sedikit dapat memicu serotonin unsur yang membuat perasaan gembira. Namun apabila kadar gula terlalu banyak justru akan memicu perubahan mendadak pada nilai gula dalam darah sehingga membangkitkan emosi negative seperti mudah tersinggung, emosi tak stabil dan juga dapat memunculkan depresi dan rasa takut berlebihan.

8.    Manambah Agresifitas

Dampak menakutkan lainnya dari terlalu banyak konsumsi gula adalah membuat agresif. Apabila hal ini terjadi pada anak-anak pengidap sindrom hiperaktivitas dan kesulitan konsentrasi (ADHD), asupan gula kadar tinggi makin membuat mereka tak mampu berkonsentrasi, tidak bisa diam dan cenderung makin agresif.

9.    Melemahkan Kekebalan Tubuh

Kelebihan gula juga membuat sistem kekebalan tubuh kesulitan memerangi bibit penyakit. Setelah mengkonsumsi gula menyebabkan efektifitasnya turun hingga 40 persen.Selain itu, gula juga dapat memusnahkan khasiat Vitamin C yang dibutuhkan sel darah putih untuk memerangi bibit penyakit sehingga  Gula akan cenderung memicu munculnya peradangan dalam tubuh.

10.    Melemahkan Kinerja Memori

Menurut riset di RS Charité di Berlin,  tingginya kadar gula darah akan menyebabkan mengecilnya Hipocampus, yakni bagian otak yang penting bagi memori jangka panjang. Riset tersebut menunjukkan bahwa  orang yang kadar gula darahnya normal memiliki prestasi mengingat jauh lebih baik dibanding yang kadar gula darahnya tinggi.

Demikian pembahasan tentang 10 Dampak menakutkan dalam mengkonsumsi gula secara berlebihan. Rasa gula memang manis dan banyak orang tidak terkecuali anak-anak menyukainya. Namun apabila kita tidak dapat mengendalikan diri hingga mengkonsumsi gula berlebihan akan dapat memicu masalah kesehatan seperti Diabetes, obesitas dan Alzheimer. Namun sayangnya, konsumsi gula perkapita terus naik di seluruh dunia.

Mulai sekarang, mari mulai mengontrol konsumsi gula dalam keseharian kita, baik untuk diri sendiri, anak-anak kita, keluarga dan teman-teman kita sehingga terhindar dari dampak menakutkan akibat konsumsi gula berlebihan.

Artikel Terkait :